Thursday, December 10, 2015

Bijak ber-internet

Bijak berinternet.. 
Kenapa ya saya mendadak kepikiran demikian? berawal dari tadi lagi makan malam sambil lihat iklan-iklan di televisi. Ternyata sekarang iklan tidak hanya berupa product makanan, shampoo, sabun, dan lain sebagainya, tapi juga berupa web atau situs penyedia barang dan jasa. Bahkan website tersebut menyediakan aplikasi yang bisa di install langsung melalui smartphone. Semua dimudahkan dengan internet.

Sekarang pun mau beli makanan, delivery order antar langsung kerumah, tidak lagi melalui telpon, bisa melalui aplikasi seperti Go-Food dll. Walaupun di Padang belum tersedia, tapi pada akhirnya orang-orang merasa terbantu dengan berbagai fasilitas yang disediakan. 

Nah, point nya adalah 'bagaimana penggunaan internet begitu memudahkan?' Saya sendiri mungkin memiliki pemikiran dengan internet bisa menghemat waktu dalam berbelanja. Atau menghemat waktu dalam melakukan transaksi apapun. Tapi kita tidak menyadari bahwa internet juga bisa memutuskan komunikasi kita dengan sekitar. Harusnya kita bisa bertransaksi dengan penjual secara langsung, bisa menjalin silahturahmi. Saya pun sebenarnya merasa di mudahkan dengan internet, saya bisa membaca berita tanpa harus melihat televisi, saya bisa membeli barang tanpa harus ke toko. Tapi saya merasa ada sesuatu yang harusnya bisa saya lakukan jika saya langsung bertransaksi atau menonton secara langsung.

Saat saya membuka facebook banyak share berita yang akhirnya memprovokasi, banyak juga godaan ketika membuka website belanja online. Jadi, bagi kita sekarang, pengguna internet aktif, ayo, lebih bijak dalam penggunaan internet, jangan mudah terprovakasi, jangan membaca berita dari satu sumber, jangan tergoda iklan diskon besar-besaran. Jadikan internet sebagai pusat informasi yang membuat kita tau lebih banyak,  bisa menjadikan kita salah satu orang yang bijak dan selalu mengingat bahwa komunikasi langsung lebih baik dibandingkan dengan komunikasi menggunakan internet. 

Mohon maaf jika ada kesalahan. Saya hanya menyampaikan pendapat saya. hehe

-Suci Mairozasya-

No comments:

Post a Comment